Buletin sumber daya geologi volume 10 no.1, Mei 2015
Endapan lempung Formasi Muaraenim di daerah Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan terdapat sebagai overburden di bagian atas lapisan batubara, dan sebagai interburden di antara dua lapisan batubara. Formasi Ranau terdiri dari tuf riolitan, tuf batuapung, tuf padu dengan sisipan batulempung berkarbon.
Berdasarkan evaluasi hasil pengujian awal melalui pembakaran pada suhu tinggi 1.400°C menunjukkan bahwa lempung dari Formasi Muaraenim di daerah penyelidikan dapat digunakan sebagai bahan baku keramik bodi stoneware, sedangkan felspar diagenetik (tuf feldspatik) dapat dimanfaatkan untuk bahan pelebur (flux) dalam bodi keramik pada proses pembakaran.
Percobaan prototip ubin, dengan rasio komposisi campuran lempung dan felspar diagenetik (tuf feldspatik) 1 : 1 menunjukkan hasil dapat dibuat ubin keramik berglasir kelas II berbasis bodi “stone ware” dengan suhu pembakaran 1.150°C. Sumberdaya lempung dan felspar yang cukup berlimpah ini dapat dimanfaatkan dan prospek untuk dikembangkan sebagai bahan baku alternatif siap pakai untuk industri keramik.
Ketersediaan
#
Pusat Sumber Daya Mineral, Batubara dan Panas Bumi - Jln. Soekarno Hatta No. 444, Bandung, Jawa Barat
PMB volume 10 no.1, Mei 2015
PMB volume 10 no.1, Mei
Tersedia
Informasi Detail
Judul Seri
-
No. Panggil
PMB volume 10 no.1, Mei 2015
Penerbit
Bandung :
Pusat Sumber Daya Mineral, Batubara dan Panas Bumi - Badan Geologi.,
2015