Text
Laporan integrasi data geosains daerah panas bumi Gunung Endut Kabupaten Lebak, Provinsi Banten
Secara administratif, daerah panas bumi Gunung Endut terletak di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Keberadaan prospek panas bumi Gunung Endut dicirikan oleh kehadiran manifestasi berupa mata air panas dengan temperatur 56C s.d. 90C. Berbagai penelitian terkait panas bumi telah dilakukan di daerah Gunung Endut, antara lain: Rezky dkk (2006) dan Sugianto, dkk (2008). Tahun 2021, Badan Geologi melalui Pusat Sumber Daya Mineral Batubara Panas Bumi (PSDMBP) kembali melakukan survei di daerah Gunung Endut dengan tujuan untuk melengkapi data geosains yang sudah tersedia saat ini, dengan melakukan penambahan data akuisisi data geologi, geokimia dan geofisika serta LIDAR (Light Detection And Ranging).
Geologi daerah Gunung Endut terdiri dari batuan vulkanik dan endapan permukaan yang berumur Tersier hingga Kuarter. Hasil analisis struktur geologi, kelurusan citra DEMNAS, LIDAR dan anomali densitas yang dilakukan di daerah Gunung Endut mengkonfirmasi keterdapatan circular feature, sesar geser, sesar normal dan lipatan berarah relatif baratlaut – tenggara dan timurlaut – baratdaya serta barat -timur. Keberadaan sesar di daerah survei dapat menjadi jalur keluarnya fluida hidrotermal pada lapangan panasbumi Gunung Endut yang dibuktikan dari kehadiran manifestasi mata air panas dan alterasi batuan. Zonasi alterasi batuan yang hadir di daerah survei didominasi oleh mineral lempung hasil ubahan yang berada pada lingkungan yang dipengaruhi fluida (pH) asam hingga netral dengan temperatur rendah sampai tinggi.
Tidak tersedia versi lain