Laporan prospeksi logam tanah jarang di Kabupaten Sambas Provinsi Kalimantan Barat
Kegiatan prospeksi ini dilakukan sehubungan adanya Kerjasama Teknik antara Badan Geologi dengan Jabatan Mineral and Geoscience Malaysia (JMG) dalam bidang Geology and Mineral Resources di wilayah perbatasan Pulau Kalimantan dimana salah satu program kegiatannya adalah studi assessment logam tanah jarang. Daerah yang diselidiki meliputi wilayah Kalimantan Barat dan West Sarawak.
Kegiatan Penyelidikan Prospeksi LTJ lebih diutamakan pada wilayah wilayah lapukan batuan granitik sebagai batuan pembawa LTJ. Lokasi Kegiatan berada pada Formasi Batuan Granit Pueh yang menjadi dasar kegiatan penyelidikan proskesi LTJ dengan luas wilayah 31.490 Ha.
Pengambilan sampel tanah ini dilakukan dengan penggalian dibawah humus
sekitar 50 cm dari permukaan tanah. Dari hasil analisis kimia sampel tanah diperoleh adanya indikasi sampel dengan kandungan LTJ relatif lebih tinggi yaitu pada sampel SBS21M59S (352 ppm) dan sampel SBS21M96S (529 ppm). Nilai ini cukup jauh dengan kandungan total LTJ di sekitarnya, dimungkinkan pada titik titik tersebut terjadi pelapukan intensif sehingga terbentuk konsentrasi LTJ.
Untuk mengetahui profil dan karakteristik pelapukan granit, maka perlu dilakukan pengambilan sampel secara chanelling di wilayah tersebut. Dari hasil anĂ¡lisis kimia sampel Tanah dengan pengambilan sampel dengan metoda Chanelling, diperoleh kecenderungan bahwa semakin kedalam, kandungan LTJ umumnya makin meningkat, dibuktikan oleh sampel SBS21M104S dan SBS21M114S.
Kandungan ilmenit pada sampel hasil dulang didominasi oleh kandungan ilmenit dengan nilai tertinggi 83,25 % ilmenit pada sampel SBS21M30PC. Sumber kandungan ilmenit berada pada Gunung Puai, Gunung Beruang dan Gunung Nangguh. Kandungan dominan lainnya adalah silica, sedangkan kandungan yang relatif selalu ada dan jumlahnya tidak signifikan adalah garnet, zircon, piroksen, biotit dan muskovit.
Perlu dilakukan kegiatan Prospeksi lanjutan untuk mengetahui lebih detil tentang sebaran dan kedalaman kandungan LTJ pada lokasi di sekitar sampel tanah dengan kandungan LTJ tinggi, dan Prospeksi Ilmenit untuk mendapatkan wilayah sumberdaya ilmenit sebagai bahan baku logam Titanium.
Ketersediaan
#
Pusat Sumber Daya Mineral, Batubara dan Panas Bumi - Jln. Soekarno Hatta No. 444, Bandung, Jawa Barat
PMB LF 2021 - 3 LG
PMB LF20213LG
Tersedia
Informasi Detail
Judul Seri
-
No. Panggil
PMB LF 2021 - 3 LG
Penerbit
Bandung :
Pusat Sumber Daya Mineral BatuBara dan Panas Bumi.,
2021