Laporan Tahunan Urusan Pengembangan Pegawai Tim Kerja Ketatausahaan, Informasi Dan Kepegawaian Bagian Umum Pusat Sumber Daya Mineral, Batubara Dan Panas Bumi Tahun Anggaran 2023
Pengembangan pegawai dilaksanakan untuk meningkatkan kemampuan dan
keterampilan serta keahlian para pegawai agar dapat melaksanakan tugasnya dengan baik
dan lebih profesional guna mendukung tugas dan fungsi organisasi. Pengembangan
pegawai Pusat Sumber Daya Mineral Batubara dan Panas Bumi dilaksanakan dengan
memberikan kesempatan bagi para pegawainya untuk meningkatkan pendidikan yang telah
diraihnya melalui pemberian beasiswa, izin belajar dengan biaya sendiri, kerjasama dengan
instansi, organisasi, lembaga pemerintah/swasta nasional/asing melalui kegiatan pendidikan
dan pelatihan/training di dalam maupun luar negeri. Selain itu Pusat Sumber Daya Mineral
Batubara dan Panas Bumi juga melakukan kerjasama guna memberikan pelayanan kepada
dunia pendidikan memberikan bimbingan/kesempatan kepada pelajar/mahasiswa untuk
magang/PKL/penelitian dalam bidang teknis/administrasi.
Kaitannya dengan kesejahteraan pegawai di Pusat Sumber Daya Mineral, Batubara dan
Panas Bumi dimaksudkan agar Pegawai dapat melaksanakan tugasnya dengan teliti dan
cermat sehingga tidak ada rasa kekhawatiran untuk kesejahteraannya selama bekerja.
Karena kesejahteraan pegawai sangat berpengaruh pada kineraja Pegawai. Oleh sebab itu
kesejahteraan diri pegawai dan keluarganya dilaksanakan di Urusan PENGEMBANGAN
PEGAWAI dengan standar operasional prosedur (SOP) yang telah ditentukan dan diketahui
oleh seluruh pegawai. Kesejahteraan yang meliputi Cuti, BPJS, Karis/Karsu, KP4, Karpeg
dan lainnya).
Ketersediaan
#
Pusat Sumber Daya Mineral, Batubara dan Panas Bumi - Jln. Soekarno Hatta No. 444, Bandung, Jawa Barat
PMB 01 - 2023 Deskwork
PMB 12023
Tersedia
Informasi Detail
Judul Seri
-
No. Panggil
PMB 01 - 2023 Deskwork
Penerbit
Bandung :
Pusat Sumber Daya Mineral BatuBara dan Panas Bumi.,
2023