Bukan Logam
Laporan Kajian Endapan Pasir Kuarsa di Kalimantan Timur
Pasir kuarsa merupakan salah satu bahan galian yang cukup melimpah di
Indonesia. Hal ini dimungkinkan akibat kondisi Indonesia yang hampir
setengahnya berupa batuan beku asam sebagai sumber pembentuk bahan galian
tersebut. Pasir kuarsa banyak ditemukan pada daerah pesisir sungai, danau,
pantai dan sebagian pada lautan yang dangkal. Mineral ini memegang peranan
cukup penting bagi industri, baik sebagai bahan baku utama maupun sebagai
bahan ikutan. Sebagai bahan baku utama, pasir kuarsa dimanfaatkan oleh industri
manufaktur untuk menghasilkan produk yang dapat dimanfaatkan oleh konsumen
terutama untuk bahan bangunan dan bahan utama pada disain interior/eksterior
serta bahan untuk kebutuhan rumah tangga. Sementara sebagai bahan ikutan,
pasir kuarsa dimanfaatkan untuk bahan cetakan pada pengecoran logam, bahan
refraktori dan sebagai bahan pengisi pada industri pertambangan dan
perminyakan terutama saat melakukan kegiatan pengeboran.
Hampir sebagian besar wilayah Kalimantan Timur secara geologi ditempati
oleh formasi pembawa pasir kuarsa, terdiri dari Formasi Haloq, Formasi Kampung
Baru, Formasi Balikpapan, Formasi Pulau Balang, Formasi Pamaluan, dan
Formasi Warukin, dan menurut data Neraca Sumberdaya Mineral Non Logam
Nasional Tahun 2013, provinsi ini memiliki sumberdaya pasir kuarsa sebesar
1.022.067.000 ton.
Pasir kuarsa dari daerah Provinsi Kalimantan Timur dapat digunakan
sebagai bahan baku untuk bahan bangunan beton (paving block, conblock,
genteng beton, dan lain-lain), industri pengecoran logam, industri bata tahan api,
industri kaca dan gelas, industri keramik dan industri lainnya yang dalam proses
produksinya menggunakan bahan pasir kuarsa atau pasir silika.
Ketersediaan
#
Pusat Sumber Daya Mineral, Batubara dan Panas Bumi - Jln. Soekarno Hatta No. 444, Bandung, Jawa Barat (G24)
PMB LF 2013 - 1
PMB NLLF20131
Tersedia
Informasi Detail
- Judul Seri
-
-
- No. Panggil
-
PMB LF 2013 - 1
- Penerbit
-
Bandung :
Pusat Sumber Daya Geologi.,
2013
- Deskripsi Fisik
-
56 Halaman, Daftar Tabel , Daftar Gambar, Daftar L
- Bahasa
-
Indonesia
- ISBN/ISSN
-
-
- Klasifikasi
-
553.21 KAJ l
- Tipe Isi
-
-
- Tipe Media
-
-
- Tipe Pembawa
-
-
- Edisi
-
-
- Subjek
-
- Info Detail Spesifik
-
-
- Pernyataan Tanggungjawab
-
-
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas
Tidak Ada Data