Laporan ini merupakan rencana kerja penyelidikan lanjutan bagi daerah panasbumi panti-pasaman dan pahei. sipirok yang terpilih berpotensi dari hasil survei kenampakan gejala panasbumi yang telah dilaksanakan tahun1971 dan 1972.
Di daerah Sumatera Barat pada umumnya, gejala-gejala panasbumi muncul di daerah volkanik dan sepanjang zone patahan Semangko, yaitu dibagian tengah pegunungan Bukit Barisan. Penonjolan dari puncak-puncak Bukit barisan yang terdapat di daerah ini adalah Gunung Talamau 2912 m, dsb.
Penyelidikan ini bertujuan untuk melengkapi data-data dan menambah jumlah inventarisasi gejala-gejala panasbumi di Indonesia.
Pada tempat pemunculan gejala-gejala panasbumi ini, dilakukan pemeriksaan antara lain lain: mengenal jenis gejala-gejala panasbumi tersebut, mengadakan pengukuran, pengamatan serta menentukan lokasinya didalam peta topografi.…
Maksud dan tujuan penyelidikan ini adalah dalam rangka inventarisasi gejala-gejala panasbumi, mengenal lapangannya dan pengambilan conto-conto air panas. yang dilakukan dilapangan adalah pengukuran suhu, debit, dan derajat keasaman larutan gejala panasbumi yang muncul kepermukaan bumi, dalam bentuk sumber-sumber air panas, fumarola, dan solfatara.…
Tulisan ini merupakan laporan hasil penindjauan lapangan terhadap beberapa gedjala panasbumi di daerah Lampung Selatan. Hal itu dilaksanakan dalam rangka pre-feasibility study panasbumi di Indonesia oleh ahli-ahli Selandia Baru.