1. Maksud Dan Tujuan
Maksud dari penyelidikan ini ialah untuk mengetahui penyebaran endapan batubara secara lateral dalam sebuah peta geologi skala 1 : 25.000, dan untuk mengetahui mutu serta besarnya cadangan endapan batubara, perlu diketahui pula keadaan lingkungan endapan serta kedudukan batubara tersebut didalam batuan pendukungnya .
Maksud/Tujuan Penyelidikan
Penyelidikan ini bertujuan untuk mengetahui penyebaran endapan batubara didaerah Napal Putih dan daerah Lubuk Sumpit, Kecamatan Ketahun, Kabupaten Bengkulu Utara. Disamping itu untuk mengetahui pula mutu/kualitas batubara tersebut serta kemungkinannya untuk pengusahaan selanjutnya.
Maksud penyelidikan ini ialah untuk mengetahui penyebaran endapan lempung bentonit baik secara lateral maupun vertikal serta memperkirakan jumlah cadangannya. Disamping itu melakukan pemetaan geologi permukaan dengan skala 1:25.000. Daerah penyelidikan terletak dalam wilayah Kecamatan Tanjungagung, Kabupaten Muaraenim meliputi desa darmo pulaupanggu…