Perkembangan teknologi inderaan jauh dan pemanfaatannya untuk geologi di Indonesia
Inderaan jauh (remote sensing) merupakan ilmu yang relatif masih muda, namun teknologi inderaan jauh berkembang sangat pesat. Indonesia yang cakupan wilayahnya sangat luas mempunyai kondisi geologi kompleks, yang mengakibatkan wilayahini mengandung sumber daya geologi (mineral dan energi) melimpah, namun wilayah inijuga mempunyai bencana geologi tinggi. Geologi inderaanjauh telah berkembang dengan pesat mengikuti perkembangan teknologi inderaan jauh. Oleh karena itu, teknologi inderaan jauh sangat tepat digunakan di wilayah ini. Akan tetapi wilayah Indonesia yang beriklim tropis, mengakibatkan pemanfaatan inderaan jauh untuk geologi tidak maksimum. Tujuan penulisan buku ini adalah membahas perkembangan teknologi inderaan jauh, termasuk pemanfaatannya untuk geologi terutama dalam pemetaan geologi dan eksplorasi sumber daya geologi di Indonesia. Sampai saat ini perkembangan geologi inderaanjauh di Indonesia belum sejalan dengan perkembangan teknologi inderaan jauh dunia, terutama di Perguruan Tinggi. Untuk itu, buku ini dapat digunakan sebagai bacaan dasar bagi mahasiswa terutama jurusan geologi. Selain itu, buku ini juga dapat digunakan sebagai ilmu pengetahuan bagi para peneliti kebumian.