Text
Laporan Lapangan Pengukuran Pilar Di Sekitar Curahbuntu - Gunung Lamongan Jawa Timur.
Sehubungan dengan terjadinya rekahan-rekahan di sekitar daerah Ranu Lamongan, termasuk G. Lamongan, Kabupaten Lumajang Jawa Timur dengan posisi geografi 7 derajat 59' LS dan 113 derajat 205' BT, disamping hasil pengamatan seismik yang menunjukkan adanya tremor dan juga hasil survei geofisika yang menunjukkan kemungkinan sumber aktivitas berada di sekitar Curahbuntu, maka untuk memantau kegiatan-kegiatan tersebut dengan cara deformasi, telah dilakukan tahap awal, yaitu pemasangan pilar di Bukit Curahbuntu dan pembuatan lintasan levelling/sifat datar arah Utara-Selatan dan Barat-Timur.
Tidak tersedia versi lain