Text
Pengukuran Pertumbuhan Kubah Lava G. Api Soputan, 1996 Sulawesi Utara
Pemimpin Proyek Mitigasi Bencana Alam Geologi melalui Seksi Topografi Gunungapi Sub Dit. Petapi telah menugaskan penulis beserta sdr. Rochanan dengan SPPD No. 568/0441/442875 dan SPPD No. 569/0441/442875, ke G. Soputan selama 18 hari mulai 15 Juli 1996 s/d 1 Agustus 1996.
Pekerjaan yang dilakukan oleh kami untuk mengetahui perubahan bentuk topografi dan sekaligus menghitung volume kubah lava, berkaitan dengan G. Soputan yang akhir- akhir ini kegiatannya terus meningkat Perubahan bentuk topografi dan kubah 'ava diperlukan untuk mengetahui arah ancaman dari kegiatan G. Soputan serta tingkat kegiatannya. Secara administratif bahwa G. Soputan termasuk wilayah Desa Toire, Kecamatan Longoan Kab. Minahasa Prov. Sulawesi utara.
Tidak tersedia versi lain