Bilateral Meeting antara Badan Geologi dengan Kementerian Energi Republik Islam Iran di acara World Water Forum ke-10

Kepala Pusat Air Tanah dan Geologi Tata Lingkungan (PATGTL) Badan Geologi Ediar Usman mewakili Kepala Badan Geologi mendampingi Menteri ESDM Arifin Tasrif dalam rangka World Water Forum ke-10 di Bali pada Senin (20/05/2024). Bilateral Meeting dilaksanakan dengan Deputi Menteri Energi Republik Islam Iran H.E. Mr. Mohammad Javanbakh dan Duta Besar Iran di Indonesia H.E Mohammad Boroujerdi. Dalam pertemuan dengan Delegasi Iran dibahas rencana kerjasama di bidang migas, hydrogen, EBT (hydropower, panas bumi dan energi surya) dan di bidang mineral (eksplorasi nikel, tembaga, timah, bauksit, emas, mangan, pasir besi dll). “Akan dilaksanakan juga riset antara Kementerian Energi Iran bekerjasama dengan Badan Geologi dalam waktu dekat,” jelas Ediar Usman. 
 
Selain itu dilakukan juga audiensi Direktur Utama Guangdong Brunp Recycling Technology Co. Ltd, Mr. Li Changdong dan Chairman of Ningbo CBL Co.,Ltd, Mr. Wu Zhihui (Wahyu) President Director PT CBL Investment Indonesia (CATL Group) membahas tentang Pembangunan Industri Terintegrasi EV Battery untuk menciptakan ekosistem industri EV di Indonesia. Dengan Guangdong Brunp Recycling Technology Co.Ltd dibahas tentang eksplorasi/pengolahan nikel kadar rendah dan laterit besi untuk industri EV di Buli, Halmahara Timur. (Titan Roskusumah) 

#geologi #badangeologi #patgtl #pusatiartanahdangeologitatalingkungan #waysofwork #kabargeologi #kesdm #energipunyasemua #wwf #worldwaterforum

Ikuti Berita Kami