Coordinating Committee for Geosciense Program (CCOP) adalah organisasi antar pemerintah yang bertujuan untuk memfasilitasi dan menggkoordinir implementasi program geosains yang diterapkan di wilayah Asia Bagian Timur dan Bagian Tenggara serta berkontribusi pada pembangunan ekonomi dan peningkatan kualitas kehidupan di wilayah tersebut.
Pada tanggal 3 - 4 November 2020 dilaksanakan pertemuan CCOP 56th Annual Session (56 AS) secara online. Pertemuan ini merupakan forum pertemuan tertinggi negara - negara anggota CCOP yang berlangsung setahun sekali, dihadiri oleh 196 delegasi dari member country, cooperating country dan organization serta honorary adviser dan CCOP Technical Secretariat (CCOPTS). Delegasi Indonesia dipimpin oleh Kepala Badan Geologi, Dr. Eko Budi Lelono sebagai Permanent Representative didampingi oleh S.R. Sinung Baskoro, Sri Hidayati, Panuju dan Akbar Cita.
Peserta yang hadir adalah delegasi dari member country: Brunei Darussalam, Kamboja, Republik Rakyat Tiongkok, Indonesia, Jepang, Korea Selatan, Laos, Malaysia, Mongolia, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand dan Vietnam. Delegasi cooperating country yang hadir antara lain: Australia, Belgia, Kanada, Denmark, Finlandia, Jerman, Belanda dan Inggris Raya. Pada pertemuan ini para delegasi menyampaikan kegiatan geosains yang telah dilakukan oleh Instansi Geologi yang ada di negara masing - masing serta peluang untuk melakukan kolaborasi di masa mendatang. Indonesia menyampaikan ketertarikan pada program yang berhubungan dengan panas bumi, mitigasi bencana, urban geology, sumber daya migas dan mineral.
Acara dilanjutkan dengan 75th CCOP Steering Committee Meeting (75 SC) pada tanggal 5 November 2020 yang diikuti oleh para permanent representative. Pertemuan ini membahas mengenai rencana strategis 2021 - 2025, rencana kerja dan penganggaran serta persiapan untuk pertemuan tahunan selanjutnya. Indonesia akan menjadi Tuan Rumah CCOP 58th Annual Session dan 79th CCOP Steering Committee Meeting pada tahun 2022 di Lombok.
Kehadirian delegasi Indonesia pada acara ini merupakan bentuk partisipasi aktif dalam menjalin kerja sama, bertukar pikiran dan pengalaman antar negara yang tergabung dalam CCOP sehingga memberikan manfaat yang sebesar besarnya bagi perkembangan ilmu geosains di Indonesia dan diharapkan dapat mendorong peningkatan perekonomian, sumber daya manusia serta kemajuan teknologi informasi.